Inilah Peranan Klinik Asiki Dalam Kebutuhan Kesehatan dan Hidup Masyarakat di Daerah Pedalaman Papua. – Kesehatan merupakan bagian penting dalam kehidupan manusia. Namun, kemajemukan suku bangsa dan luas wilayah serta penduduk yang tersebar upaya pemerataan kesehatan di Indonesia belum terlaksana dengan maksimal. Terutama bagi saudara-saudara kita yang tinggal di daerah pedalaman. Keterbatasan sarana prasarana pelayanan kesehatan dan kurangnya minat tenaga kesehatan untuk ditempatkan di daerah pedalaman menambah status kesehatan masyarakat yang tergolong rendah.
Masalah Pelayanan Kesehatan di Daerah Pedalaman
Beberapa masalah pelayanan kesehatan di daerah pedalaman :
Memandang masalah kesehatan inilah Korindo Group melalui unit usaha kelapa sawitnya, PT Tunas Sawa Erma (TSE), berinisiatif untuk membangun klinik kesehatan modern yang dapat memberikan pelayanan kesehatan yang baik untuk sesama serta memadai bagi masyarakat di Boven Digoel.
Klinik Asiki Meningkatkan Kesehatan Indonesia dari Pinggiran
Klinik Asiki merupakan klinik modern dengan luas gedung 1.100m2 yang hadir berkat Korindo Group bersama KOICA (Korea International Cooperation Agency).
Klinik Asiki dibangun di Kampung Asiki, Kabupaten Boven Digoel. Kampung Asiki adalah sebuah kampung pedalaman Papua di wilayah perbatasan Indonesia – Papua Nugini. Akses jalan dan infrastruktur yang masih minim berdampak pada rendahnya kualitas kesehatan masyarakat di kabupaten berpenduduk 73 ribu jiwa ini.

Foto : www.korindo.co.id
Infografis : Multi Siahaan
Yulian Mohammad Riza, Public Relation Manager Korindo Group mengatakan kehadiran Klinik Asiki merupakan bentuk dukungan dalam membangun Indonesia dari pinggiran.
“Melalui Klinik Asiki, kami berharap dapat berkontribusi dalam meningkatkan kualitas kesehatan masyarakat Boven Digoel,” ujarnya dalam keterangannya, Kamis (12/9)
Klinik yang diresmikan pada September 2017 ini mempunyai fasilitas yang cukup lengkap seperti ruang rawat jalan, rawat inap, ruang bersalin, perawatan bayi/perinatologi, IGD, ruang bedah minor, USG, farmasi, dan fasilitas lainnya hingga penyediaan kendaraan ambulans.

Foto : www.korindo.co.id
Infografis : Multi Siahaan
Klinik Asiki memiliki 8 program prioritas dalam upaya meningkatkan kualitas kesehatan masyarakat sekitar, yaitu :
1. Menurunkan angka kematian ibu hamil, ibu melahirkan, dan bayi baru lahir melalui peningkatan pelayanan kesehatan ibu dan balita, keluarga berencana (KB), dan perbaikan status gizi masyarakat
2. Pengendalian penyakit menular dan tidak menular diikuti dengan penyehatan lingkungan
3. Pengembangan sistem Jaminan Kesehatan Nasional (JKN)
4. Pemberdayaan masyarakat
5. Penanggulangan bencana dan krisis kesehatan.
6. Peningkatan pelayanan kesehatan primer
7. Perbaikan lingkungan kerja yang aman dan nyaman
8. Fokus pada peningkatan sumber daya manusia yang profesional
Manajer Klinik Asiki, dr. Firman Jayawijaya mengungkapkan kedelapan program tersebut akan terus dilaksanakan.
Klinik Asiki Menjadi Klinik terbaik sebagai Fasilitas Kesehatan Primer (FKTP) Tingkat Nasional
Klinik Asiki telah mendapatkan penghargaan dari BPJS Kesehatan pada tanggal 15 Agustus 2019 yang lalu. Penghargaan ini bertajuk “FKTP dengan Komitmen Tinggi dalam Memberikan Pelayanan Terbaik Bagi Anggota JKN-KIS Kategori Puskesmas” .
Klinik modern yang berada di pedalaman Papua ini sukses menjadi klinik terbaik kedua dari 6.800 klinik yang bekerjasama dengan BPJS Kesehatan.
Sebelumnya, yaitu pada tahun 2017 Klinik Asiki juga berhasil mendapatkan predikat The Best Performance dari BPJS Kesehatan Kategori Klinik Pratama di Deputi Daerah Papua dan Papua Barat.
“Ini menjadi motivasi tersendiri bagi kita semua untuk terus berbenah dalam memberikan pelayanan yang terbaik bagi pasien kita,” ungkap dr. Firman.
Penyuluhan dan Pelayanan Kesehatan Gratis Klinik Asiki di Berbagai Desa
Selama ini mereka melihat banyaknya masyarakat di Boven Digoel yang belum bisa mengakses kesehatan, tim dokter dari Klinik Asiki berinisiatif untuk mendatangi mereka dengan mengadakan penyuluhan dan pelayanan kesehatan gratis di berbagai desa.
Karlus Anggitume yang merupakan salah satu anggota masyarakat di Desa Ujung Kia, Kabupaten Boven Digoel, Papua mengatakan, kegiatan pelayanan kesehatan yang diberikan Klinik Asiki sudah empat kali digelar di desanya.
“Ini benar-benar telah membantu kami. Terutama anak-anak dan orang tua. Kami berharap Klinik Asiki rutin mengunjungi kami, ” katanya.
Klinik Asiki adalah wujud nyata pelayanan kesehatan yang baik untuk sesama di daerah pedalaman persembahan KORINDO Group.
Tentang Korindo Group
KORINDO merupakan sebuah perusahaan Indonesia yang didirikan pada tahun 1969 dan telah beroperasi selama 50 tahun.
Mulanya fokus utama KORINDO adalah di pengembangan hardwood. Hingga pada tahun 1979 beralih ke plywood/veneer. Di tahun 1984 beralih ke kertas koran, lanjut perkebunan kayu di tahun 1993. Akhirnya pada tahun 1995 perkebunan kelapa sawit.
Selain membangun bisnis, KORINDO juga memberikan kontribusi yang signifikan terhadap perkembangan ekonomi negara serta menjunjung tinggi praktik-praktik ramah lingkungan dan berorientasi masa depan. KORINDO sudah diakui atas pengembangan sumber daya hutan yang baik dan sumbangsih yang diberikan kepada industri pengolahan terkait, sehingga menjadi sebuah kontribusi bermanfaat bagi perkembangan ekonomi makro/mikro di Indonesia.
Kontribusi Sosial KORINDO
KORINDO Group melakukan upaya untuk membangun masyarakat yang berkelanjutan di berbagai bidang melalui program Corporate Social Contribution (CSC / CSR). Upaya ini sejalan dengan filosofi perusahaan dalam membangun hubungan yang harmonis, bermanfaat, dan berkelanjutan antara masyarakat dan pemangku kepentingan guna mencapai kemajuan dan kesejahteraan. Adapun, kegiatan CSC KORINDO Group fokus pada program strategis, sistematis, dan berkelanjutan melalui 5 pilar program utama:

Foto : www.korindo.co.id
Infografis : Multi Siahaan
1. Program Pendidikan
KORINDO Group memberikan bantuan di bidang pendidikan dalam bentuk beasiswa, penyediaan fasilitas belajar, bus sekolah dan seminar peningkatan kapasitas.
2. Program Layanan Kesehatan Gratis
Memberikan pelayanan kesehatan dan klinik gratis yang didirikan di daerah pedalaman. KORINDO Group juga memberikan penyuluhan kesehatan melalui program dokter keliling (mobile services) dan menyediakan mobil ambulans serta pelayanan kesehatan gratis seperti pemeriksaan kesehatan, pemberian makanan tambahan (PMT), imunisasi, dan pengobatan gratis.
3. Program di Bidang Ekonomi
KORINDO Grup memberikan bantuan usaha produktif seperti dukungan usaha ikan, unggas, dan ternak sapi, perkebunan kelapa sawit, karet, sayuran hidroponik, industri minuman khas daerah dan lain sebagainya. Bantuan usaha ini diharapkan dapat meningkatkan pendapatan setiap keluarga, meningkatkan laju pertumbuhan ekonomi, dan kesejahteraan masyarakat yang berkelanjutan.
4. Program Lingkungan Hijau
Sesuai dengan slogan KORINDO “Masa Depan Hijau” KORINDO Group selalu berusaha untuk menjaga lingkungan. Berkolaborasi dan melibatkan berbagai elemen masyarakat baik pemerintah daerah, anggota TNI, Polri, tokoh agama, dan tokoh adat untuk dapat berpartisipasi aktif dalam setiap kegiatan pelestarian alam di sekitar mereka.
5. Program Infrastruktur
KORINDO Grup secara aktif membantu pembangunan infrastruktur seperti perbaikan jembatan dan jalan, penyediaan air bersih, fasilitas listrik, sekolah, klinik, rumah ibadah, pasar, pertokoan, lapangan olah raga, balai desa, rumah kepala marga serta membantu saudara-saudara kita. dan saudara perempuan yang terkena gempa dan tsunami di NTB, Sulawesi Tengah dan Banten. Hal ini menunjukkan komitmen KORINDO Grup untuk membangun kehidupan yang harmonis dan sejahtera bagi para pemangku kepentingan di semua lokasi terkait.
Kontak KORINDO
Gedung Wisma Korindo
Jl. MT. Haryono Kav. 62
Jakarta 12780, Indonesia
Telepon:
+62-21-7975959
Faksimile:
+62-21-7976401
Instagram : @korindogroup_pr
Twitter : @korindogroup
Facebook : Korindo Group Official
Youtube : Korindo Group
Kesimpulan
Hadirnya Klinik Asiki merupakan dukungan KORINDO untuk membangun daerah Terdepan, Terluar, dan Tertinggal atau 3T demi meningkatkan kesehatan masyarakat Indonesia di daerah pedalaman. Berbagai kegiatan KORINDO adalah sebagai bentuk tanggung jawab sosial ke masyarakat sekitar perusahaan. Semoga dengan peranan Klinik Asiki di daerah pedalaman Papua akan berdampak pada peningkatan derajat kesehatan masyarakat.
Referensi :
www.korindo.co.id/group-profile/
korindonews.com/?s=klinik+asiki
korindonews.com/asiki-clinic-korindos-effort-in-building-indonesia-from-the-periphery/
korindofoundation.com/our-programs/