Kabupaten Bengkayang dikenal dengan sebutan Negeri Seribu Riam. Di wisata Bengkayang banyak terdapat riam atau air terjun. Mulai dari yang jaraknya dekat dengan pusat kota, sampai ke pelosok desa. Rasa-rasanya riam di Bengkayang gak ada habisnya untuk dijelajahi selalu saja ada yang baru. Sudah ada beberapa riam di Bengkayang yang aku kunjungi. Ada riam Pangar, riam Jugan, riam Budi, riam Merasap dan riam lain yang aku tidak tahu namanya. Kali ini cerita perjalanan singkat ke Bengkayang ku-sempatkan kaki ini melangkah ke salah satu riam lagi. Jernih dan menyegarkan, inilah Bendungan Madi atau Riam Madi Bengkayang.
Kebanyakan orang mengenalnya dengan nama riam Madi, padahal sebenarnya tempat wisata ini adalah sebuah bendungan. Namanya bendungan Madi. Bendungan Madi atau Riam Madi ini merupakan sumber mata air yang sangat penting di Kabupaten Bengkayang yang dimanfaatkan oleh PDAM Bengkayang untuk memenuhi kebutuhan air bersih masyarakat.
Cara Pergi ke Riam Madi Bengkayang
Perjalanan ke riam Madi sebenarnya tanpa rencana. Aku dan Charis berangkat pagi hari sekitar jam 8. Dari pasar Bengkayang ke riam sekitar 45 menit menggunakan kendaraan motor. Udara pagi di Bengkayang sungguh menyegarkan. Itu karena daerah Bengkayang masih dikelilingi hutan alami. Riam Madi terletak di Desa Madi, Kecamatan Lumar, Kabupaten Bengkayang. Jalan lurus dari pasar setelah ketemu sekolah SD 3 Lumar di depannya ada jalan, masuk aja.
Sepanjang jalan menuju riam kita akan disuguhkan pemandangan alami pedesaan yang menakjubkan. Jejeran Gunung Bawang juga seakan mengucapkan selamat pagi kepadaku kala itu. Seperti biasa, kita berhenti dulu untuk foto-foto. Sayang kan, kejutan dari semesta tidak dinikmati.
Setelah itu, kita akan melewati jembatan gantung yang keren. Ohya, jembatan gantung ini adalah jalur untuk motor. Jika teman-teman menggunakan kendaraan mobil bisa melewati jalur yang satunya lagi.
Akhirnya kami sampai di sebuah bendungan cukup besar dengan air mengalir yang super jernih. Sekarang aku baru tahu kenapa namanya bendungan Madi tapi orang lebih sering menyebutnya dengan nama riam Madi Bengkayang. “Coba rasain deh airnya” pinta Charis. Akupun mengangguk meng-iyakan dan mulai melepas sepatu, lalu perlahan turun ke sungai dan brrrr…. airnya dingiiiinnn. Awalnya memang airnya terasa dingin sekali, tapi lama-lama seger juga. “Ayo ke sebelah sana, lebih indah” Charis mengajakku berpindah.
Fasilitas di Riam Madi
Kami berjalan terus menjauhi bendungan, karena di bagian atas sungai lebih indah dan memiliki arus yang tidak terlalu deras. Aku melihat fasilitas di lokasi wisata bendungan cukup lengkap. Tersedia kantin, tempat santai, gazebo, toilet, penyewaan ban pelampung, dan tempat barbeqiu. Waktu itu hari Senin pagi, pengunjung hanya kami berdua dan tidak ada kantin yang buka. Namun, pada saat weekend hmm.. jangan ditanya riam Madi selalu ramai dikunjungi wisatawan.
Biaya Masuk Wisata Bendungan Madi
Untuk kendaraan motor biasanya cukup membayar parkir Rp 2000, kalau mobil Rp 5000. Sangat terjangkau kan. Riam madi memiliki keindahan alam yang memukau. Sangat cocok menjadi tempat liburan bersama keluarga dan sahabat. Kalau mau leluasa foto-foto saranku datanglah di hari weekdays.
Meski sekedar mampir jadi gak sempat nyebur aku terpesona dengan panorama alam yang masih terjaga keasriannya di Riam Madi. Rasanya pengen berlama-lama, apalagi sudah tersedia kantin yang menjual makanan dan minuman. Lebih seru sambil bbq-an. Tetap kondisikan sampah ya guys, Riam Madi akan semakin indah tanpa sampah.
Salam muter-muter
#bloggersingkawang
Destinasi wisata Bengkayang memang tiada duanya, terimakasih telah banyak berkontribusu mempromosikan wisata Kabupaten Bengkayang. Salam Sukses
Setuju, Bengkayang punya objek wisata yang mengagumkan. Sama-sama, senang bisa berbagi informasi tentang wisata Bengkayang dan mengenal Bengkayang. Salam Sukses juga
Pingback: Potret Sejuknya Air Terjun Riam Budi Bengkayang - Ini Multi
wah aku pengen ke sini juga kak, Keren-keren mang wisata bengkayang ni….
Pingback: Wisata Murah dan Segar di Riam Madi Bengkayang - Mengenal Bengkayang